Kamis, 01 September 2016

Lomba Memindah Air Perayaan HUT RI Ke 71 Kaliurip Bener Purworejo

Tags


Lomba Memindah Air Perayaan HUT RI

Lomba,memindah air,perayaan,HUT RI,Kaliurip,
Lomba Memindah Air


Memindah air kebelakang dengan tidak melihat tempat yang di isi, merupakan hal yang sulit di lakukan serta memakan waktu yang lama dan hasil tidak seperti yang di harapkan. Lomba estafet memindah air ini di gelar untuk memeriyahkan dan memperingati hari kemerdekaan bangsa Indonesia, yang di selenggarakan oleh pemerintah desa Kaliurip Kec.Bener Kab.Purworejo.




Lomba estafet air yang di lombakan antar RT di wilayah desa Kaliurip, dengan jumlah anggota team terdiri dari  7 orang dan merupakan semua kaum hawa. Dengan batasan waktu sekitar 7 menit. Penentuan pemenang ditentukan dengan banyaknya perolehan jumlah air yang di kumpulkan, dengan cara air di timbang.
Lomba ini cukup menarik untuk di saksikan, karena banyak hal yang bisa mengundang tawa dan kemeriyahan, dengan gerak yang serasi ketika mengayunkan tangan untuk mengambil air dari teman, yang mana teman yang di depan, tanpa melihat jatuhnya air yang di tuangkan, pada tempat air yang di bawa oleh teman yang berada di belakang.
Ketika air menyiram teman yang berada di belakangnya, timbul gelak tawa dan tepuk tangan yang meriyah, serta peringatan dari suporter agar bersabar untuk menunggu teman, yang berada di belakangnya, sudah siap untuk menerima kucuran air. Sehingga air yang diterima teman di belakangnya, bisa mendapatkan air yang banyak.




Para team estafet air ini mempunyai trik atau cara, agar air tidak banyak yang tumpah, ketika di tuangkan pada teman yang berada di belakangnya. Dengan meletakan tempat air berada di kepala, sambil menunggu teman di belangnya, menyentuhkan tempat air yang di bawa, pertanda teman yang di belakang telah siap, untuk menerima kucuran air.   Diperlukan kerja sama yang harmonis, dan kekompakan dalam memindahkan air  keteman di belakangnya, sehingga perolehan air bisa lebih banyak dan akan meraih kemenangan.
Bisa di lihat juga  di YouTube: clik di bawah ini


YouTube Lomba Memindah Air Perayaan HUT RI ke 71 Kaliurip Bener


Bunga Mawar Merah Putih dan Bunga Anggrek Dendrobium



YouTube Lomba Memindah Air Perayaan HUT RI ke 71 Kaliurip Bener

Terima kasih atas kunjungannya di RUMAH DAUN MUDA