Selasa, 24 Oktober 2017

KESLING PANDUAN PEMANTAUAN LINGKUNGAN FISIK PUSKESMAS,AKRIDITASI PUSKESMAS


PANDUAN  PEMANTAUAN

LINGKUNGAN FISIK PUSKESMAS





PANDUAN  PEMANTAUAN  LINGKUNGAN FISIK PUSKESMAS,AKREDITASI PUSKESMAS
Panduan Lingkungan fisik puskesmas



KEGIATAN PEMANTAUAN
 LINGKUNGAN FISIK PUSKESMAS



PEDOMAN
No. Dokumen  :
No. Revisi:
Tanggal Terbit                       :

Puskesmas






BAB I
DEFINISI

Adalah kegiatan Pemeriksaan dan pemeliharaan lingkungan puskesmas yang sehat sesuai dengan standart dan persyaratan.
Puskesmas merupakan sarana kesehatan terdepan yang berfungsi sebagai penggerak pembangunan yang berwawasan kesehatan,yang memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat.
Puskesmas sebagai sarana pelayanan umum,wajib memelihara dan meningkatkan lingkungan yang sehat sesuai dengan standart dan persyaratan.
Penyehatan lingkungan puskesmas adalah segala upaya untuk menyehatkan dan memelihara lingkungan puskesmas sehingga tidak mengganggu kesehatan manusia dan lingkungan sekitarnya.



BAB II
RUANG LINGKUP

I.      SASARAN
a.    Lingkungan bangunan puskesmas (lokasi,halaman,kontruksi bangunan,suhu,kelembaban,pencahayaan,debu, dan kebisingan)
b.   Sarana dan fasilitas sanitasi (air bersih,kamar mandi,dan jamban,sarana pembuangan air limbah,sampah,wastafel dan fasilitas sanitasi dan keamanan lainnya,instalasi)
II.     PELAKSANAAN
a.   Fungsi dan peran
Fungsi dan peran Puskesmas Banyasin dalam kegiatan pemantauan lingkungan fisik puskesmas adalah :
1.   Kepala Puskesmas sebagai penanggungjawab kegiatan
2.   Tenaga Kesling bertanggung jawab dalam pelaksanaan kegiatan pemantauan lingkungan fisik puskesmas.
b.  Sarana dan Prasarana :
1.   Jadwal pemantauan
2.   Ceklis pemantauan
3.   Laporan hasil




BAB III
TATA LAKSANA

I.   PERSIAPAN
Hal-hal yang perlu dipersiapan sebelum pelaksanaan kegiatan pemantauan lingkungan fisik puskesmas :
1.   Menyiapkan jadwal pemantauan dan ceklis pemantauan
2.   Mempersiapkan sarana dan prasarana.
3.   Pelaksanaan kegiatan pemantauan.

II.  PELAKSANAAN
Pelaksanaan kegiatan pemantauan lingkungan fisik puskesmas adalah :
1.   Petugas mempersiapkan ceklis pemantauan sara dan prasarana puskesmas dan ceklis pemantauan bangunan puskesmas dan ceklis pemantaun fasilitas sanitasi puskesmas.
2.   Petugas melaksanakan pemantauan sarana dan prasarana puskesmas,bangunan puskesmas dan fasilitas sanitasi puskesmas sesuai ceklis yang telah di sediakan.
a.    Melakukan pemantauan terhadap keamanan pada umumnya di lingkungan Puskesmas.
b.   Melakukan pemantauan terhadap penglolaan bahan berbahaya.
c.    Melakukan pemantauan terhadap pembuangan limbah bebahaya.
d.   Melakukan pemantauan terhadap instalasi listrik,air,ventilasi,gas dan sistem lain secara berkala.
e.    Merumuskan menegement emergensi terhadap wabah,bencana dan keadaan emergensi lainnya.
f.     Melakukan sistem pengelolaan peralatan medis.
g.    Melakukan pengamanan terhadap kebakaran.
3.   Petugas mengisi ceklis yang telah dipersiapkan.
4.   Petugas melaporkan hasil pemantauan kepada kepala puskesmas.
5.   Petugas mendokumentasi hasil pemantauan.


BAB IV
DOKUMENTASI

Setelah dilaksanakan kegiatan pemantuan lingkungan fisik puskesmas,maka dilakukan pencatatan dan pelaporan sebagai berikut :  
·         Laporan hasil pelaksanaan pemantauan